SOPO - Sebuah kasus pembunuhan bayi dilaporkan terjadi baru-baru ini. Seorang bayi perempuan ditemukan tewas dengan kondisi mengerikan. Wajahnya babak belur, bibir dan hidung terluka dan berdarah.
![]() |
Ilustrasi. |
Dugaan penyiksaan terjadi pada Minggu (23/3/2018) malam, ketika sang ibu bernama Nia (22) berkerja sebagai wanita pendamping di salah satu bar di kawasan itu. Nia meninggalkan bayinya bersama sang suami bernama Yudi (27) di kos-kosan mereka.
“Ibunya lagi kerja, anaknya tinggal bersama bapaknya di kosan,” ungkap Suwarno, Ketua RW 06, Jodoh Maritim sebagaimana dilansir BatamPro.id, Rabu (28/3/18).
Suwarno mengaku tahu kejadian tersebut pada Senin (24/3/18) dini hari, saat itu Nia menjerit-jerit minta tolong kepada warga saat melihat kondisi bayinya yang telah babak belur, dengan luka di bibir dan hidung.
Oleh warga, bayi perempuan malang itu akhirnya dilariken ke RS Harapan Bunda, Seraya. “Sempat dirawat, tapi kemarin bayinya meninggal,” lanjut Suwarno dengan nada sedih.
Ia tidak mengetahui secara pasti apa yang menimpa bayi mungil tersebut. Tapi dari pandangannya melihat luka-luka ditubuh bayi itu, Suwarno yakin kalau bayi tersebut sudah mengalami penyiksaan yang luar biasa.
“Saat ini kedua orang tuanya sudah diamankan polisi,” katanya.
Sementara itu, Kapolsek Batuampar, AKP Ricky Firmasyah SH, SIK membenarkan adanya bayi perempuan yang meninggal dan diduga akibat penyiksaan.
“Kami masih mendalami kasus ini, kedua orang tuanya sudah kita amankan,” ungkap Firmansyah.
Namun perwira balok tiga ini mengaku belum menetapkan kedua orang tua bayi itu sebagai tesangka. “Kami masih mengumpulkan bukti-bukti yang kuat,” ujarnya. (bbs/int)
Loading...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar